Pada kegiatan kali ini... Saya hanya berpesan kepada Zena untuk menyelesaikan mewarnai sesuai waktu yang disediakan....
Pesan tersebut berulang-ulang saya ucapkan... Karena apa? Pada kegiatan lomba mewarnai sebelumnya... Zena terburu-buru sehingga proses mewarnai tidak tuntas... Zena terpengaruh oleh temannya yang sudah selesai terlebih dahulu dan memilih untuk bergabung untuk bermain....
Bukan masalah nanti akan menang atau tidak... Karena urusan itu adalah hak nya juri untuk menentukan...
Point utamanya adalah Zena harus menghargai waktu sesuai dengan porsinya...selain itu, kebiasaan terburu-buru pada akhirnya menyebabkan pekerjaan selesai jauh dari sempurna...
Alhamdulillah... Kali ini Zena mengikuti pesan saya... Zena bisa menyelesaikan proses mewarnai walau dia termasuk 2 orang terakhir yang menyelesaikan kegiatan mewarnai tersebut...
Hasilnya pun jauh lebih baik dari sebelumnya...
Jauh lebih baik bukan berarti sempurna... Tapi saat sebuah hasil berada di atas tingkat ketuntasan kegiatan sebelumnya...
*warna rambut coklat? Ga masalah... Karena jaman sekarang banyak orang yang dicat rambunya jadi coklat bahkan warna lain... 😄
* warna bunga hijau? Ga masalah... Karena banyak daun yang secara sepintas bentuknya seperti bunga... 🍀
*disini bukan masalah benar dan salah warna sebuah objek... Biarlah anak berkreasi... Tapi setelah selesai.. Boleh lah ditanya, kenapa warna objek A ini ?kenapa warna objek B itu? Pasti anak akan memberikan alasannya... 😉
***
Pesan saya untuk Zena, harus berlaku untuk diri saya sendiri...
Gunakan waktu sesuai porsinya....
Dalam hidup ini... Yang menentukan porsi waktu kita adalah Alloh... Sang Pemilik Waktu dan Kehidupan...
Semoga bisa menggunakan waktu yang telah ditentukan oleh-Nya untuk menyelesaikan berbagai tugas dalam hidup ini...Tanpa terburu-buru...
Pandangan positif atau negatif dari orang lain itu sah-sah saja... Karena manusia makluk berpikir... Maka kedua pandangan tersebut harus bisa menjadi pemacu... Hasil berpikir kita tanggapi dengan berpikir...
Orang lain mungkin hanya bisa beranggapan "ah kerja nya gitu doang", "enak banget ya kerjaanya", atau bahkan "ah kerjaan dia mah ga ada hasilnya"...
Bersyukurlah jika masih ada yang beranggapan begitu... Berarti saya selalu diperhatikan... Sehingga saya bisa terpecut untuk lebih baik lagi...
Urusan hasil...biar Sang Maha Juri yang menentukan... Karena Dia yang tahu bagaimana usaha saya... Karena hanya Dia yang tau bagaimana saya memanfaatkan waktu yang telah ditentukan.... Karena hanya Dia yang tau bagaimana otak dan hati saya bekerja untuk menyelesaikan setiap amanah... Amanah untuk kepentingan orang lain... Bukan hanya untuk kepentingan diri saya sendiri...
Sebagai pengingat... Banyak pekerjaan penting yang tidak selalu terlihat bagaimana proses bekerjanya... Kenapa itu terjadi? Karena pandangan manusia terbatas...
Selalu percaya.... usaha tidak akan mengkhianati hasil...kalau hasil belum sesuai harapan.. Mungkin usaha saya belum maksimal...😊😊😊
#cikiciiiwww!!!
Komentar
Posting Komentar