Tidak ada yang spesial dari liburan kali ini. Lebih banyak diisi dengan tidur, tidur dan tidur. Mungkin efek lelah jiwa raga semenjak 4 bulan kebelakang
.
Malam tahun baru pun dilalui dengan begitu senyap. Tidur selama "satu tahun" menjadi pilihan paling tepat. Terdengar sayup-sayup suara terompet dan kembang api, tapi tidak begitu mengganggu
.
Saat pagi menyapa, tersadar masih hari libur. Tapi pikiran menerawang jauh menghadapi hari esok dimana anak-anak akan kembali sekolah. Baju seragam belum disetrika dan peralatan sekolah belum diperiksa. Bayangan sulitnya membangunkan anak di pagi hari setelah sekian lama mereka bebas merdeka bangun siang pun datang. Ah beratnya menjadi emak..
.
Belum lagi harus mulai menyesuaian diri dengan aktifitas normal pasca libur di situasi yang "baru". Ya..baru..karena sudah ada tanggung jawab yang dilepaskan namun ada tugas lain yang harus diselesaikan
.
Self healing sangat diperlukan saat ini. Membuang jauh-jauh hal yang tidak perlu dan menghimpun energi positif untuk memenuhi tugas selanjutnya
.
Cukuplah tahu gejrot yang memahami perasaanku saat ini. Semoga pedasnya segera membangunkanku dari semangat tidur yang masih menggelora
.
"Plak!!! Bangun mak!!! Ini tahun 2019!! Banguuun!!!", kata tahu gejrot. .
@30haribercerita
#30hbc1901
#30hbc19
#30haribercerita
Komentar
Posting Komentar